Tutorial Flash Coolpad Sky 3 (E502) Update Work
Halo kawan EvilicaCell bertemu lagi dengan saya admin dari situs sederhana ini, dikesempatan kali ini saya akan share tutorial cara flash HP Coolpad Sky 3 E502 menggunakan firmware official resmi via PC tanpa box yang sudah saya coba dan berhasil tanpa kendala, sebagai bukti sekaligus mempermudah memahami cara flash Coolpad Sky 3 E502 saya akan sertakan video diakhir artikel.
Oke langsung saja, lalu bagaimana cara flash HP Coolpad Sky 3 E502 via PC? Simak artikel ini sampai akhir dan tolong jangan malas untuk membaca agar tidak gagal paham.
Pada kasus HP Coolpad Sky 3 E502 RAM 2GB yang mengalami kendala pada system nya seperti bootloop, terkunci, lupa pola, wifi bluetooth error dan lain-lain bisa diperbaiki dengan cara flash ulang menggunakan cara ini yang sudah saya coba dan berhasil.
Untuk versi Coolpad Sky 3 (E502) RAM 3GB kalian bisa cek artikel berikut ini "cara flash Coolpad Sky 3 E502 (versi RAM 3GB)" untuk penjelasan dan cara mengatasi nya.
Sebelum melakukan proses flash sebaiknya kalian cadangkan (backup) dulu semua data yang tersimpan pada memori internal, karena setelah proses flash selesai semua data akan terhapus seperti saat pertama beli baru, tetapi jika sudah terlanjur tidak bisa masuk ke menu kalian harus rela kehilangan data.
How To Flash Coolpad Sky 3 E502 RAM 2GB Update Work:
- Download firmware Coolpad Sky 3 (E502) RAM 2GB via MediaFire dengan cara klik link download > tunggu 5 detik lalu klik skip atau lewati > klik allow atau izinkan nanti akan diarakan ke halaman MediaFire.
- Lalu extract firmware Coolpad Sky 3 (E502) RAM 2GB hasil download tadi dengan cara klik kanan > pilih extract here (password: evilicacelldotcom) dan tunggu sampai selesai.
- Download drivers Coolpad-140827-Setup dengan cara seperti tadi, lalu extract dengan cara klik kanan > lalu pilih extract here dan install semua drivers berformat .exe klik kanan > pilih Run as adminitrator dan install hingga selesai.
- Download YGDP_Setup_V5.00 dengan cara seperti tadi, lalu extarct dan jalankan Tool nya dengan cara klik kanan > pilih Run as administrator lalu tunggu sampai terbuka.
- Klik Config pada YGDP tool lalu pada Please select PCB file klik browser dan arahkan ke firmware Coolpad Sky 3 E502 hasil extract tadi (6.0.039.P2.160908.Y83_S00.CPB)
- Klik apply dan tunggu sampai proses Unzip selesai
- Klik Start untuk memulai proses flash dan dalam posisi HP Coolpad Sky 3 mati dan terpasang baterai tekan dan tahan volume atas sambil hubungkan ke PC menggunakan kabel USB
- Akan terdeteksi sebagai Android bootloader interface pada device manager dan proses flashing akan berjalan otomatis, ditandai dengan muncul tanda panah kebawah pada kotak Cell di YGDP tool
- Tunggu sampai proses flash selesai ditandai dengan muncul gambar ceklis berwarna hijau dan 100% pada YGDP dan HP Coolpad Sky 3 E502 akan merestart otomatis.
Note: Jika mengalami kendala YGDP Tool tidak mendeteksi Coolpad yang terhubung kalian bisa cek artikel berikut "Cara mengatasi Coolpad tidak terdeteksi di YGDP Tool" untuk penjelasan dan solusinya.
Setelah proses flashing HP Coolpad Sky 3 (E502) RAM 2GB selesai kalian bisa lepas kabel USB dari HP Coolpad dan nyalakan ulang seperti biasa dan selamat kalian sudah berhasil melakukan proses flash Coolpad Sky 3 (E502) RAM 2GB.
Jika proses flash Coolpad Sky 3 (E502) RAM 2GB sudah selesai 100% tanpa error, namun kondisi HP Coolpad Sky 3 masih saja bermasalah atau tidak ada perubahan, kalian bisa cek artikel berikut ini "flash sukses tapi masih" untuk penjelasan dan cara mengatasi nya.
Untuk mempermudah memahami cara flash HP Coolpad Sky 3 E502 (RAM 2GB) via YGDP Tool menggunakan firmware Coolpad Sky 3 (E502) RAM 2GB 100% berhasil, kalian bisa tonton video diatas berikut ini: (video diatas juga sebagai bukti jika tutorial flash Coolpad Sky 3 ini berhasil)
Jika setelah flash selesai meminta verifikasi akun Google kalian bisa cek artikel selanjutnya "cara bypass FRP Coolpad Sky 3 E502" untuk penjelasan dan cara mengatasi nya.
Oke mungkin sekian tutorial flash HP Coolpad Sky 3 E502 menggunakan firmware Coolpad Sky 3 E502 dari EvilicaCell jika masih ada yang bingung atau kesulitan download kalian bisa komentar dibawah dan jangan lupa untuk support kami dengan cara subscribe channel YouTube EvilicaCell secara gratis and see you next time.
Jika ada link download yang bermasalah silahkan komentar ya gan.
BalasHapuspaswortnya apa gan
Hapuspassword: evilicacelldotcom
Hapusdownload firmware bagaimana kok malah ke situs lain
BalasHapusklik link download berwarna merah, tunggu 5 detik > lalu klik continue nanti akan diarahkan ke halaman google drive
HapusSetelah Flash Hp Coolpad E502 hidup tapi layar jadi gelap/tidak ada gambar sama sekali. Itu bagaimana gan...??? Mohon bantuannya
BalasHapusmaaf, bukannya menggurui, tp bisa di flash ulang menggunakan firmware lain. sy sudah coba & berhasil alhamdulillah
HapusBagi yang mengalami layar error coba gunakan firmware versi RAM 3 cek disini: https://www.evilicacell.com/2019/03/cara-flash-coolpad-sky-3-e502-ram-3gb.html
HapusUntuk Sky3 Spesial edition (ram 3gb) bisa ngak yah..?
BalasHapusmungkin beda tipe gan, pastikan tipe hardware nya sama.
HapusSama kak. Gmn y?
HapusKak ini sudah 100% tiba2 hp nya mati g nyala lg gmn y?
BalasHapusTerimakasi gan, HP saya sudah berhasil diflash dan 100% work.
BalasHapus[UPDATE] Untuk Coolpad Sky 3 E502 Versi RAM 3GB silahkan kesini: https://www.evilicacell.com/2019/03/cara-flash-coolpad-sky-3-e502-ram-3gb.html
BalasHapusstack di entering download mode cell 2 nya tidak jalan jalan sudah 30 menit padahal proses nya sudah di ikuti dan sama
BalasHapusYg tool saat di apply malah close
BalasHapusganti windows anda gan.
HapusSemua link download masih berfungsi dengan baik [Update] November 2020 ~Admin EvilicaCell
BalasHapus